Jumat, 08 Januari 2010

brother complex

aku tidak tahu apakah sudah pernah membahas mengenai ini atau belom..tapi ingin sekali aku bercerita tentang dua orang pria muda (utk saat ini) di rumahku..yaitu kedua bung (dlm bahasa rote-NTT), kakak-kakakku (bahasa sehari-hari) atau abang-abangku (bahasa batak...um..kenapa harus ada bahasa bataknya yak?hahaha)

1. Godlif Christian PoEh a.k.a bung Opi

dia adalah kakak/abang pertamaku..usiaku beda 5 tahun dari dirinya, sehingga membuat kami cukup akrab. dari dulu aku selalu mengidolakannya, merasa bahwa dia punya kharisma tertentu karena ke"kalem"annya, kepintaran dan jiwa pemimpinnya, sehingga sejak remaja dia selalu menjadi ketua remaja setauku. 

aku ingat ketika aku kelas 1, dia kelas 6..saat itu aku dikerjain sama salah satu temanku, dan aku langsung berlari ke kelasnya dan menangis. Disaat itu dia langsung menenangkanku, lalu mendatangi temanku bukan utk memarahinya tapi hanya mengingatkan supaya tdk melakukan lagi (sekaligus memberi tanda pada temanku "klo lo macem-macem, inget gw kakaknya"yang ini cuma dlm pikiran gw..haha)

bung opi selalu mendapatkan nilai yg baik dlm studinya, sehingga mau gak mau menular ke perlakuan guru-guru pada kami (yg menganggap aku dan bung ncad sama pinternyaa..klo aku sihh biasa ajaa..haha), dan mungkin karena dia termasuk yang paling tua diantara anak-anak kompleks waktu masih di tanjung membuatnya diaggap paling dewasa (dan memang kenyataannya begitu) oleh semua orangtua disana..

dia menganggap setiap adik2 di kompleks seperti adek kandungnya sendiri. dia juga rendah hati.itu yang aku suka dari dirinya..padahal dia punya banyak kelebihan, tp bisa tetap rendah hati terus juga gampang utk mengajak oranglain walaupun sebenarnya dia pendiam :)

kita memang baru benar-benar dekat waktu aku SMA dan dia kuliah di jogja..aku pernah tanya sama dia (pertanyaan yg sama dari sahabatku kepadanya) "bung, emang kekurangannya apa sih? koq kayaknya gak ada yaa?" hahaha..dia langsung tertawa dan menceritakannya padaku *klo bagian ini secrettt yaa*

tp klo menurutku bung opi itu suka menunda klo lagi asik sesuatu, terus emang orangnya rada keras juga sih *karena emang daya juang juga besar*, terus suka sulit utk memperhatikan kesehatan juga..aku berharap di pekerjaannya yang baru dia sangat menikmatinya. aku senang waktu awal2 dia kerja kami liburan dirumah, sehingga bisa mendengar klo ada kejadian di kantornya. aku harap dia juga bisa terbuka pada semua keluarga apapun beban yg dirasakannya..karena bung opi juga manusia..hehe

2. Richard Anselmus PoEh a.k.a bung Ncad

nah klo yang ini adalah mr.kocak..hehe..everybody changes and  bung icad juga mengalami hal yang sama. dia banyak berubah dibandingkan ketika bung ncad masih remaja. Klo masa kecil mungkin bisa dibilang aku kurang bnyk memiliki kenangan baik dgn bung ncad. dulu dalam pikiranku itu dia orang yg sangat pendiam (kami sgt jarang bicara) terus cepet emosi sehingga aku sering kena pukul atau jambak dirinya. dia juga jarang aktif dengan kegiatan di gereja, hanya aktif di sekolah aja. sehingga mungkin bagi banyak teman gereja dia salah satu anak pendeta yang "sombong" (secara dulu tuh semua tindak tanduk kita sebagai anak pendeta sgt diperhatikan dan diharapkan tiada cacat cela..hehe)

sejak dia pindah ke jogja lebih tepatnya dia menjadi seseorang yang berubah. Waktu itu aku kelas 2 SMA. Kami jadi lebih dekat karena merasa sama-sama sudah jauh dari papi mami sehingga mau tidak mau kami harus saling menolong. Terus bung ncad juga jadi kecengan beberapa temanku (ganteng sihh..haha). selain itu dia ikut aktif di persekutuan JOY sehingga dia semakin bertumbuh juga, makin dewasa secara rohani dan pikiran.

Semakin mengenalnya semakin membuatku melihat bahwa bung ncad tuh punya semangat yang kuat utk mengerjakan sesuatu. berkebalikan dr bung opi, dia g pernah nunda klo ngerjain sesuatu (diminta tolong dirumah). Dia juga orang yg peka klo ada sesuatu, sangat senang menolong oranglain dan sama seperti bung opi dia rendah hati. Dia itu gitaris idolaku..hahaha..walaupun dia paling terakhir bisa gitar, tp dia paling jago. kalo dia sudah mengambil gitar utk dimainkan dan menyanyi, rasanya penuh semangatt mendengarnya.

bung ncad itu dulu terkenal pendiam dan membuat org tdk berani mendekatinya, tapi sekarang dia pencair suasana. Aku ingat kata-katanya wkt bertanya bagaimana bisa jago English. Dia bilang, kamu mau belajar utk apa?klo cuma utk tuntutan akan semakin sulit. harus melihat bahwa itu kebutuhan dan memang kamu benar2 menikmatinya..

yang membuat aku merasa senang juga, kedua bung biasanya tidak segan-segan menunda janjinya pada kekasih-kekasih mereka klo memang ada hal penting yang aku minta tolong..mereka yang membuatku tidak pernah merasa kapok utk jatuh cinta, membuatku merasa bahwa benar kata-kata oranglain "Cowok itu cuma ada 2, klo gak homo ya brengsek". Aku sangat tidak setuju kata-kata itu..

hehe

setiap orang mendapatkan berkat yang berbeda-beda. setiap orang tidak pernah bisa memilih keluarganya, tetapi aku sangat menikmati ada dalam keluarga ini, menjadi anak bungsu, cewek satu-satunya, dan memiliki 2 bung yang luar biasa :)

love you brothers :D

Tidak ada komentar: